Kamis, 29 Januari 2009

PEMBELAJARAN YANG MENGHIBUR MENDIDIK MENCERAHKAN

Dalam setiap presentasi maupun pembelajaran di kelas saya selalu arahkan untuk membagi kedalam tiga fase , fase pertama ini berhubungan dengan pembukaan yang intinya bagaimana peserta selalu dapat menikmati hiburan yang tentu berkaitan dengan materi inti yang akan disajikan , namun demikian biasanya saya selalu menanyakan latar belakang peserta secara umum dan juga kebutuhan -kebutuhannya supaya bisa nyambung , kemudian saya biasanya menyampaian tujuan untuk menyamakan persepsi bagian fase pertama ini disebut strategi menghibur dan selalu saya iringi dengan musik, humor dan tekateki serta inspirasi.

Fase kedua yaitu mendidik ini bagian paling penting karena disinilah materi inti akan disampaiakan biasanya saya akan sampaikan strukturnya dari yang umum ke yang khusus bisa menggunakan mind map atau menyebutkan bagian- bagian keseluruhan dan bagian- bagian yang akan dipahami(dipreteli) , materi yang disampaikan hendaknya selalu relevan antara kebutuhan atau tuntutan peserta dengan kondisi kemajuan saat ini dan tuntutan masa datang, di fase ini juga ada kegiatan awal , kegiatan inti dan kegiatan akhir dan saya berusaha selalu peka dengan para peserta sekiranya state peserta mulai kurang antusias biasanya saya akan selingi dengan menyanyi, atau main sulap atau lainnya yang fungsinya untuk jeda sejenak sehingga tetap fokus dan gunakan kontak mata yang bersahabat dan hangat.

Fase ketiga yaitu mencerahkan ini bagian yang niatannya supaya peserta terispirasi untuk melakukan implementasi setelah mereka bisa memahami, bisa membuat aktion plan dan kemudian diharapkan mereka dapat menerapkan dalam pekerjaannya , dengan logistik yang lengkap sehingga dapat memenuhi kebutuhan visualnya, auditorinya dan kinestetiknya dan dikaitkan dengan visi hidup serta motivasi untuk terus belajar dan berbagi sehingga bagian akhir ini kita akan sama-sama menyimpulkan dan membuat review bersama-sama .